KUPANG, Papuanesia.id – Personel Brimob Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) dikirim ke Papua. Personel tersebut untuk menjadi bagian dari Satuan Tugas (Satgas) Damai Cartenz.
Kapolda NTT Irjen Pol Johanis Asadoma mengatakan, jumlah personel yang dikirim sebanyak 105 orang. Pengiriman personel, kata dia penugasan dari Mabes Polri.
“Kita dipercaya Mabes Polri, khususnya Korps Brimob untuk menyiapkan satu kompi atau sejumlah 105 orang untuk ditugaskan dalam Operasi Damai Cartenz di Papua,” ujar Johanis usai memimpin Apel Gelar Pasukan Persiapan Satgas Damai Cartenz di Kupang, Jumat (2/12/2022).
Dia menuturkan, Tim dari Korps Brimob melakukan asesmen terhadap personel Brimob yang terpilih sejauh mana kesiapannya serta perlengkapan.
Editor : Kurnia Illahi
Sumber: [1]