JAKARTA, Papuanesia.id – Artis asal Papua ini memiliki bakat-bakat yang luar biasa dengan segudang prestasi. Tidak hanya menyimpan keidahanan panorama alam yang memikat, Papua ternyata juga bisa melahirkan artis-artis yang berbakat.
Lalu siapa saja artis-artis tersebut? Berikut Papuanesia.id rangkum dari berbagai sumber, Senin (26/9/2022).
Artis Asal Papua
1. Edo Kondologit
Berada di posisi pertama, artis ini sudah aktif di panggung dunia hiburan sejak 1980. Pria asal Sorong, Papua, ini merupakan seorang penyanyi.
Keahliannya tidak hanya pada dunia tarik suara saja. Edo Kondologit juga memiliki kemampuan dalam beberapa film hingga sinetron. Madun dan Keluarga Minus menjadi beberapa sinetron yang pernah dibintangi oleh Edo.
2. Ari Sihasale
Artis rupawan ini tentunya tidak asing bagi kaum penggemar sinetron era 90-an. Pria kelahiran Tembagapura ini berdarah campuran antara Papua dan Tionghoa.
Bersama dengan istrinya, Nia Zulkarnaen, Ari Sihasale mendirikan sebuah rumah produksi yaitu Alenia Pictures. Film pertama yang diproduksi adalah Denias, Senandung di Atas Awan yang sejak peluncurannya terbilang sukses di pasaran.
Editor : Rizky Agustian
Sumber: [1]