Suara.com – PlayStation 5 telah dijadwalkan jelang akhir tahun 2020 nanti. Pasti banyak yang penasaran seperti apa game baru pada konsol game ini. Game baru apa yang dipastikan hadir ke PlayStation 5 ini?
Sony sendiri telah menyiapkan acara khusus terkait PlayStation 5 pada 4 Juni 2020 mendatang. Di sana akan diungkap game baru dan detail untuk konsol game baru ini.
Namun sebelum acara tersebut digelar, sudah dapat didapatkan kabar kalau ada 38 judul game yang diduga akan meluncur ke PlayStation 5.
Dikutip HiTekno.com dari Gamerant, kabar daftar game baru PlayStation 5 ini majalah PlayStation. Yakni majalah resmi PlayStation yang meluncur di Inggris.
Majalah PlayStation ini dijadwalkan akan meluncur pada 2 Juni 2020, namu lebih dulu bocor beberapa waktu lalu. Dalam majalah ini menyebutkan daftar game baru yang akan meluncur di PlayStation 5.
Diketahui, setidaknya ada 38 game baru yang akan hadir ke PlayStation 5. Jumlah yang cukup menarik untuk sebuah konsol game baru.
Beberapa game baru ini diketahui akan meluncur di 2020, 2021, dan beberapa judul belum diungkap tanggal peluncurannya di konsol game baru tersebut.
Dari daftar ini muncul sejumlah judul yang telah diumumkan sebelumnya. Seperti Assassins Creed Valhalla dan Dying Light 2.
Ada pula game tahunan seperti FIFA 21 dan sederet game baru lainnya yang akan meluncur ke konsol game baru dari Sony tersebut.
Lebih lengkapnya, berikut ini daftar 38 game baru yang diduga akan meluncur ke PlayStation 5 seperti dimuat Gamerant.
- A Rat’s Quest: The Way Back Home (ETA 2021)
- Assassin’s Creed Valhalla (ETA 2020)
- Battlefield 6 (ETA 2021)
- Chorus (ETA 2021)
- Cygni: All Guns Blazing (ETA TBA)
- Dauntless (ETA TBA)
- Dirt 5 (2020)
- Dragon Age 4 (ETA TBA)
- Dying Light 2 (ETA TBA)
- FIFA 21 (ETA 2020)
- Godfall (ETA TBA)
- Gods & Monsters (ETA TBA)
- Gothic Remake (ETA TBA)
- Madden 21 (ETA 2020)
- Moonray (ETA Summer 2021)
- MicroMan (ETA TBA)
- NHL 21 (ETA 2020)
- Nth’O Infinity Reborn (ETA February 2021)
- Observer: System Redux (ETA 2020)
- Outriders (ETA 2020)
- Path of Exile 2 (ETA 2020)
- PsyHotel (ETA TBA)
- Quantum Error (ETA 2020)
- Rainbow Six Quarantine (ETA TBA)
- Rainbow Six Siege (ETA TBA)
- Redo! Enhanced Edition (ETA 2020)
- Scarlet Nexus (ETA TBA)
- Sniper Elite 5 (ETA TBA)
- Soulborn (ETA Late 2021)
- Starfield (ETA TBA)
- The Elder Scrolls 6 (ETA TBA)
- The Lord of the Rings: Gollum (ETA 2021)
- The Sims 5 (ETA TBA)
- Ultimate Fishing Simulator 2 (ETA 2020)
- Vampire: The Masquerade – Bloodlines 2 (ETA TBA)
- Warframe (ETA TBA)
- Watch Dogs Legion (ETA TBA)
- WRC 9 (ETA 2020)
Itulah 38 game baru yang diduga akan meluncur ke PlayStation 5 mendatang. Apakah kamu menantikan kehadiran konsol game baru ini? [HiTekno.com]