Home News 63,30% Penderita COVID-19 di Indonesia adalah Laki-laki

63,30% Penderita COVID-19 di Indonesia adalah Laki-laki

by Papua Damai
63,30% Penderita COVID-19 di Indonesia adalah Laki-laki

Berdasar pengelompokan jenis kelamin, laki-laki paling banyak terkena COVID-19.

tirto.idGugus Tugas Sebut Laki-laki Lebih Rentan Terpapar dan Meninggal Akibat Covid-19 daripada Perempuan



Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 menyebut laki-laki jauh lebih rentan terserang corona daripada perempuan.

“Laki-laki memiliki persentase yang lebih tinggi yaitu 63,3 persen sementara wanita 36,7 persen,” kata Doni, Rabu (27/5/2020).



Orang dengan penyakit penyerta, kata Doni, punya risiko kematian lebih tinggi bila terkena Corona. Jenis penyakit komorbid yakni hipertensi, diabetes melitus, penyakit jantung, penyakit paru obstruktif kronis, kasus gangguan pernafasan lain, dan penyakit ginjal. Kemudian penyakit asma, kanker, TBC, penyakit hati dan gangguan imun tubuh.

“Ini adalah kondisi penyakit penyerta positif COVID-19 berturut-turut mulai dari hipertensi yang tertinggi,” kata Doni.

Di antara jenis penyakit penyerta, ada beberapa penyakit tergolong sebagai risiko tertinggi memicu kematian pasien COVID-19, yakni gagal ginjal. Kemudian berkaitan penyakit yang menyerang imun tubuh yakni HIV/AIDS, lupus.

Temuan tersebut, kata Doni, agar diperhatikan masyarakat dan tenaga kesehatan saat menangani pasien COVID-19 dengan penyakit penyerta.

Berdasar laporan harian per 27 Mei 2020, ada 23.581 kasus terkonfirmasi dengan 6.057 kasus sembuh dan 1.473 meninggal. Kasus COVID-19 di Indonesia kali pertama diumumkan 2 Maret 2020.

(tirto.id – Kesehatan)

Reporter: Andrian Pratama Taher

Penulis: Andrian Pratama Taher

Editor: Zakki Amali

Read More

Related Posts