AFP/Miguel MedinaRaut muka striker Juventus, Cristiano Ronaldo, usai gagal penalti dalam laga Juventus vs AC Milan di ajang Coppa Italia, Sabtu (13/6/2020) dini hari WIB.
KOMPAS.com – Juventus sejatinya dapat menumbangkan AC Milan dengan skor 1-0 andai Cristiano Ronaldo mampu memanfaatkan hadiah penalti.
Akan tetapi, tendangan penalti Ronaldo dalam laga Juventus vs AC Milan justru mengenai tiang gawang sebelah kanan dari Gianluigi Donnarumma.
Alhasil, laga Juventus vs AC Milan yang dihelat di Allianz Arena, Sabtu (13/6/2020) dini hari WIB, berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.
Laga semifinal Piala Italia atau Coppa Italia leg kedua tersebut membuat Juventus melangkah ke partai final.
Baca juga: Juventus Vs AC Milan, Tanggapan Bijak Bonucci soal Kegagalan Penalti Ronaldo
Pasalnya, tim berjuluk Bianconeri mampu menahan imbang 1-1 ketika bertamu di San Siro, markas Milan.
Skor 1-1 itu membuat Juve unggul dalam agresivitas gol tandang.
Mengenai kegagalan penalti Ronaldo, pelatih Juve, Maurizio Sarri, tak melebih-lebihkan kejadian.
Dia menerima dengan kejadian kurang menguntungkan yang diterima kapten timnas Portugal tersebut dan timnya sendiri.
Seperti diketahui, Ronaldo mendapat hadiah penalti usai Andrea Conti dianggap melakukan handsball di dalam kotak terlarang.
Baca juga: Sindir Cristiano Ronaldo, Neuer: Saya Bukan Model Celana Dalam
“Dia (Ronaldo) memulai dengan baik di setengah jam awal seperti anggota tim lainnya, lalu menurun seperti yang lain,” kata Sarri dikutip blog milik Gianlica Di Marzio, kontributor Sky Sport.