Realme kembali merilis varian smartphone flagship-nya, realme X3Superzoom melalui live streaming YouTube, Instagram, dan Facebook Realme Indonesia, Rabu,(16/6/2020).
Marketing Director Realme Indonesia Palson Yi mengatakan bahwa Realme X3 SuperZoom akan menjadi smartphone flagship favorit anak muda.
Smartphone ini dilengkapi Quad Camera Setup yang terdiri dari lensa utama beresolusi 64 MP, lensa telephoto 8 MP, lensa ultra-wide, dan lensa makro 2MP.
Sesuai dengan julukannya X3 SuperZoom dibekali kemampuan zoom 60 kali dari kombinasi periscope dan digital zoom.
Pada bagian depan, terdapat dual selfie-shooter wide 32 MP dan ultra-wide 8 MP yang memudahkan selfie, baik sendiri ataupun bersama banyak orang.
Ditunjang oleh Snapdragon 855+ dalam dapur pacunya, realme X3 SuperZoom memiliki kecepatan dan performa yang tinggi, baik untuk multitasking maupun bermain game.
Informasi dari landing page realme X3 SuperZoom menunjukkan smartphone ini mampu meraih skor AnTuTu hingga 517,743.
Bicara soal teknologi pengisian daya, realme X3 SuperZoom mampu mengisi daya hingga penuh hanya dalam waktu kurang lebih 55 menit, dengan kemampuan mengisi daya baterai hingga 30 watt.
Dari sisi baterai realme X3 SuperZoom mengusung baterai 4200 mAh yang mampu bertahan seharian.
Fitur lainnya yang jadi andalan realme X3 SuperZoom adalah Layar 120Hz, refresh rate yang ditawarkan oleh layar realme X3 SuperZoom ini 2 kali lebih cepat dibandingkan smartphone reguler.
Selanjutnya, untuk penghematan daya dalam pemakaian sehari-hari, realme X3 SuperZoom sudah dibekali dengan pengaturan otomatis refresh rate berdasarkan konten yang sedang ditayangkan di layar.
Selain kelebihan-kelebihan tersebut, realme X3 SuperZoom juga memiliki fitur Game Space yang memberikan pengalaman gaming luar biasa, serta Tactile Engine yang memberikan getaran yang halus dan nyaman.
Fitur NFC multifungsi juga disematkan pada realme X3 SuperZoom sehingga smartphone ini bisa digunakan untuk pembayaran, cek saldo, dan top-up kartu pembayaran elektronik.
Produk ini hadir dalam dua varian warna untuk menambah pilihan Anda, yaitu arctic white (putih) dan glacier blue (biru).
Tertarik untuk memiliki realme X3 SuperZoom? Anda bisa mendapatkannya secara eksklusif melalui pre-order di Tokopedia pada periode 16 – 20 Juni 2020.
Jika melakukan pre-order melalui Tokopedia, pembeli akan mendapatkan hadiah dengan nilai total Rp 500.000 extra cashback hingga Rp 1.000.000.
Selain itu, terdapat juga paket data Indosat IM3 24GB yang berlaku setahun dengan rincian kuota 2GB per bulan dan gratis dengan pengisian pulsa minimal Rp 20.000.