Home News Ketahui Cara Menghapus Aplikasi di Android Secara Cepat, Mudah dan Permanen

Ketahui Cara Menghapus Aplikasi di Android Secara Cepat, Mudah dan Permanen

by Papua Damai
Ketahui Cara Menghapus Aplikasi di Android Secara Cepat, Mudah dan Permanen

Ketahui Cara Menghapus Aplikasi di Android Secara Cepat, Mudah dan PermanenIlustrasi smartphone. ©Shutterstock/Robert Kneschke

Merdeka.com – Memiliki smartphone Android yang terdiri dari banyak aplikasi adalah hal yang biasa. Kebutuhan setiap orang akan aplikasi pun berbeda-beda, tergantung pada karakter dan jenis aktivitas hariannya. Namun ada kalanya smartphone Anda mengandung terlalu banyak aplikasi yang sebenarnya tidak begitu dibutuhkan dan jarang digunakan. Maka dari itu, Anda pasti ingin mengetahui cara menghapus aplikasi di Android secara cepat dan permanen.

Selain aplikasi yang kita install sendiri melalui Play Store, ada juga aplikasi bawaan smartphone yang sering disebut dengan bloatware. Bloatware adalah aplikasi bawaan pabrik produsen smartphone yang bersangkutan. Bloatware seringnya adalah aplikasi yang tidak pernah Anda gunakan, namun memakan tempat penyimpanan dalam smartphone.

Berikut cara menghapus aplikasi di Android baik yang Anda install sendiri maupun yang menjadi bawaan pada smartphone Anda. Cara menghapus aplikasi di Android tidak susah untuk dilakukan, simak step by stepnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Cara Menghapus Aplikasi di Android yang Diinstall Sendiri

Anda dapat meng-uninstal aplikasi yang telah diinstal di smartphone. Jika menghapus aplikasi berbayar, Anda dapat memasang kembali tanpa perlu membelinya lagi. Anda juga dapat menonaktifkan aplikasi sistem bawaan ponsel.

Cara menghapus aplikasi di Android yang telah diinstal:

  1. Buka aplikasi Google Play Store di Google Play.
  2. Ketuk Menu, lalu pilih Aplikasi & game saya.
  3. Ketuk aplikasi atau game.
  4. Ketuk Copot Pemasangan.

Tips: Jika menghapus atau menonaktifkan aplikasi, Anda dapat menambahkannya kembali ke ponsel. Caranya adalah dengan mengunduh atau mendownloadnya kembali melalui Google Play Store.

2 dari 4 halaman

Cara Menghapus Aplikasi di Android Bloatware Dengan CCleaner

Sebelumnya, vendor tidak mengizinkan pengguna meng-uninstall bloatware. Namun kini Anda dapat melakukan hal tersebut dengan mudah dan tanpa me-root perangkat Android. Dengan begitu, Anda tidak perlu lagi repot mengaktifkan sistem Super-User terlebih dahulu sebelum menghapus aplikasi bawaan tersebut. Berikut adalah cara menghapus aplikasi di Android yang merupakan bloatware atau aplikasi bawaan smartphone, melansir dari Tekno Liputan6.com:

  1. Sebelum dimulai, pastikan Anda sudah mengunduh dan instal aplikasi CCleaner dari Google Play Store.
  2. Buka aplikasi dan tap garis tiga di pojok kiri atas aplikasi untuk munculkan opsi menu, dan pilih App Manager.
  3. Pilih tab System dan tap aplikasi bloatware yang ingin Anda hapus dari smartphone.
  4. Klik tombol Uninstall untuk melanjutkan. Ingat, menghapus aplikasi bawaan kemungkinan bisa menyebabkan beberapa masalah terhadap sistem Android.

3 dari 4 halaman

Cara Menghapus Aplikasi di Android Tanpa Root

Berikut ini adalah alternatif cara menghapus aplikasi di Android yang merupakan bloatware atau aplikasi bawaan smartphone. Kali ini Anda tidak perlu menginstall aplikasi CCleaner seperti sebelumnya. Anda bisa langsung melakukannya melalui ponsel Anda dengan mengikuti langkah-langkah ini:

  1. Buka smartphone dan pergi ke menu setting/pengaturan.
  2. Kemudian pilih menu aplikasi/apps/aplications yang terdapat di dalam menu pengaturan. Di sana, Anda akan melihat berbagai aplikasi yang terpasang pada smartphone.
  3. Setelah itu, klik aplikasi yang ingin Anda nonaktifkan atau hapus. Sekedar informasi, untuk aplikasi bawaan android, ciri-cirinya adalah hanya terdapat 2 pilihan yang muncul pada aplikasi tersebut, yakni ‘Disable’ dan ‘Force Stop’.
  4. Selanjutnya tap tombol ‘Disable’ untuk menghapus atau uninstall aplikasi tersebut. Namun jika aplikasi itu tidak dapat dihapus, maka cobalah tap tombol ‘Force Stop’ terlebih dahulu. Hal ini karena kemungkinan aplikasi tersebut masih berjalan di latar belakang sehingga harus dihentikan terlebih dahulu.
  5. Kemudian sekali lagi klik ‘Disable’ lalu tekan OK.
  6. Aplikasi bawaan smartphone android telah berhasil dihapus.

4 dari 4 halaman

Cara Menghapus Aplikasi di Android Dengan Root

Cara menghapus aplikasi di Android yang selanjutnya adalah dengan menghapusnya sekaligus bersamaan dengan Root-nya. Hal ini hanya dapat diterapkan oleh smartphone yang sudah dalam kondisi Root.

Root adalah salah satu cara yang dilakukan oleh pengguna Android agar dapat melakukan akses penuh pada smartphone tanpa takut dibatasi oleh ketentuan sistem Android yang bersangkutan. Cara menghapus aplikasi di Android dengan Root adalah sebagai berikut:

  1. Download aplikasi ‘System App Remover’ di Google Play Store. Aplikasi ini memang dapat didownload oleh semua smartphone, baik yang sudah dalam kondisi root atau tidak. Namun ketika digunakan, hanya smartphone yang telah di-root saja yang dapat memanfaatkan fitur-fiturnya.
  2. Setelah menginstallnya, buka aplikasi tersebut. Umumnya akan muncul Pop Up notifikasi SuperSU yang meminta akses root. Cukup klik ‘Grant’ atau ‘Izinkan’.
  3. Pilih aplikasi bawaan smartphone yang ingin Anda hapus. Anda dapat memilih beberapa aplikasi sekaligus yang dianggap tidak begitu penting fungsinya.
  4. Selanjutnya klik ‘Uninstall’.
  5. Ketika muncul Pop Up, klik ‘Yes’.
  6. Tunggu hingga proses uninstall aplikasi-aplikasi tersebut selesai.
  7. Aplikasi bawaan smartphone Android pun berhasil dihapus.

[edl]

Read More

Related Posts