Papuanesia.id –
JAYAPURA – Hari pertama masuk di tahun ajaran baru, sejumlah sekolah di Jayapura melakukan pembelajaran tatap muka. Tak terkecuali SD YPPK Gembala Baik Abepura, Papua, yang tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat bagi para peserta didik baru. Meskipun 100% pembelajaran tatap muka, langkah ini tetap dilakukan untuk mencegah virus Covid 19.
Dari pantauan Cenderawasih Pos, kegiatan pihak sekolah pagi ini, Senin (11/7) masih sebatas perkenalan antar siswa baru dan bapak ibu guru khususnya untuk kelas 1. Terlihat juga para siswa berangkat ke sekolah dengan diantar orang tua masing-masing.
“Untuk orang tua kami sudah ada aturan. Untuk satu minggu ke depan mereka diperbolehkan menemani anak mereka sampai di halaman sekolah. Tapi untuk minggu kedua tanggal 18 sampai seterusnya mereka hanya boleh mengantar dan langsung pulang dan datang lagi ketika penjemputan,” jelas Lambertus Lado Soben selaku Wakil Kepala Sekolah SDN YPPK Gembala Baik.
Siswa kelas yang masuk tahun ajaran baru ini yakni kelas 1 sampai kelas 6 dengan batasan pembelajaran. Yang dimulai jam 8 pagi hingga jam 10 pagi. “Hari ini kelas 1 sampai kelas 6 masuk semua. Untuk siswa baru kelas 1 itu ada 130an siswa. Jadi total siswa kami ada 800an. Totalnya tidak melebihi dari itu ya karena sudah dibatasi” tambahnya. (cr-268/tri)
Continue Reading
Sumber: [1]