Home News ARUS MUDIK – PHRI Papua sebut tingkat hunian perhotelan mulai naik

ARUS MUDIK – PHRI Papua sebut tingkat hunian perhotelan mulai naik

by Papuaku
ARUS MUDIK - PHRI Papua sebut tingkat hunian perhotelan mulai naik


Jayapura (PAPUANESIA.ID) –

Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Provinsi Papua menyebut tingkat hunian (okupansi) perhotelan di wilayahnya mulai mengalami peningkatan hingga 30 persen menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang hanya sekitar 20 persen.

 

Ketua Umum Badan Pengurus Daerah (PHRI) Papua Syahril Hasan kepada Antara di Jayapura, Selasa, mengatakan meskipun menjelang Hari Raya Idul Fitri tahun ini tingkat hunian sudah mulai ada kenaikan namun tidak signifikan.

 

“Dengan diberlakukannya mudik lebaran, dunia perhotelan di Papua sudah mulai ada kenaikan tingkat hunian,” katanya.

 

Menurut Syahril, tidak hanya itu kegiatan-kegiatan di perhotelan juga sudah mulai ramai.

 

“Yang tadinya sepi kini mulai ramai dengan ada kegiatan dari instansi terkait,” ujarnya.

 

Dia menjelaskan seruan pemerintah untuk vaksin ketiga ini sangat berpengaruh bagi perekonomian di Papua yang mana mulai berangsur pulih.

 

“Harapan kami COVID-19 cukup di dua tahun kemarin, tahun ini harus kembali normal,” katanya lagi.

 

Dia menambahkan meski adanya kegiatan di perhotelan namun untuk protokol kesehatan menjadi hal yang utama dijaga pihak perhotelan di Papua.

Sumber: [1]

Related Posts