Home News Asteroid Seukuran 6 Lapangan Sepak Bola Melintasi Bumi Hari Ini, Apakah Berbahaya?

Asteroid Seukuran 6 Lapangan Sepak Bola Melintasi Bumi Hari Ini, Apakah Berbahaya?

by Papua Damai
Asteroid Seukuran 6 Lapangan Sepak Bola Melintasi Bumi Hari Ini, Apakah Berbahaya?

TRIBUNNEWS.COM – Sebuah asteroid yang diperkirakan berukuran seluas enam lapangan sepak bola melintasi Bumi hari ini.

NASA mengatakan, Asteorid 2002 NN4 melewati bumi pada Minggu (7/6/2020) pukul 10.20 WIB.

Center for Near Earth Object Studies menerangkan, diameter asteroid diperkiraan mencapai 1.870 kaki.

Tentunya, ukuran tersebut sangat besar.

Namun, apakah asteroid tersebut akan berbahaya bagi Bumi dan kehidupannya?

Baca: LAPAN: Suara Dentuman Misterius di Jawa Tengah Bukan dari Asteroid

Baca: Viral Video Asteroid Nyaris Tabrak Bumi Dan Buat Panik, Padahal Begini Faktanya

Dilansir CNN, fenomena itu tidak akan membahayakan kehidupan di bumi.

Asteroid tersebut berjarak 3,2 juta mil dari planet kita.

Dengan kata lain, jarak asteroid dari Bumi 13 kali lebih jauh dari Bulan, NASA mengabarkan.

Jadi, masyarakat disarankan untuk tidak mengkhawatirkan hal itu.

NASA menambahkan, kejadian seperti ini sangat normal.

ILUSTRASI asteroid mendekati Bumi.
ILUSTRASI asteroid mendekati Bumi. (ctfassets.net)

Penulis: Citra Agusta Putri Anastasia

Editor: Pravitri Retno Widyastuti

Ikuti kami di



Read More

Related Posts