Home News Bakti Kesehatan Donor Darah Polres Biak Numfor himpun 142 kantong darah

Bakti Kesehatan Donor Darah Polres Biak Numfor himpun 142 kantong darah

by Papuaku
Bakti Kesehatan Donor Darah Polres Biak Numfor himpun 142 kantong darah


Biak (PAPUANESIA.ID) – Kepolisian Resor Biak Numfor, Papua, bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia berhasil menghimpun 142 kantong darah pada kegiatan bakti kesehatan berupa donor darah menyambut Hari Bhayangkara 1 Juli 2022.

“Kegiatan donor darah untuk membantu PMI dalam menyediakan kebutuhan darah untuk warga,” ungkap Kapolres Biak Numfor AKBP Adi Tri dalam keterangan diterima di Biak, Selasa

Ia mengatakan peserta donor darah diikuti personel TNI/Polri, Brimob serta ibu-ibu Bhayangkari dan warga umum berlangsung lancar hingga selesai.

“Terima kasih kepada seluruh peserta donor darah yang sudah mendukung bakti kesehatan Polres Biak Numfor dalam rangka Hari Bhayangkara 2022,” ujarnya.

Selain donor darah, pihak Polres juga membuka layanan vaksinasi COVID-19 setiap hari sejak Senin hingga Sabtu di klinik Polres Biak.

Sedangkan untuk kegiatan khitanan massal akan dilaksanakan pada Rabu 15 Juni 2022 pukul 09.00 WIT .

Juga ada kegiatan menulis surat kepada Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo untuk tingkat SD,SMP, SMA/SMK sederajat

Sumber: [1]

Related Posts