Home News Ban Mobil Terlepas, Pikap Bawa Muatan 17 Orang Tabrak Pohon di Merauke

Ban Mobil Terlepas, Pikap Bawa Muatan 17 Orang Tabrak Pohon di Merauke

by Papuaku
Ban Mobil Terlepas, Pikap Bawa Muatan 17 Orang Tabrak Pohon di Merauke

MERAUKE, Papuanesia.id – Kecelakaan tunggal terjadi di jalan Kampung Amun Kay, Distrik Kurik, Kabupaten Merauke, Papua. Mobil pikap membawa muatan 17 orang menabrak pohon usai salah satu ban terlepas.

Kapolsek Tanah Miring Iptu Sukirno yang dikonfirmasi membenarkan terjadinya kecelakaan tersebut. Kronologi bermula saat mobil Suzuki pikap berpelat nomor PA 8366 GE dikemudikan Triyanto membawa 17 orang penumpang melaju dari arah selatan ke utara atau Kota Merauke menuju Kampung Salor.

Sesampai di jalan poros TSM Kampung Amun Kay, roda sebelah kanan bagian belakang terlepas sehingga sopir hilang kendali lalu menabrak pohon yang berada di sebelah kanan jalan.

Akibatnya, pengemudi bernama Triyanto (48) warga Kampung Marga Mulya, Distrik Semangga Merauke itu mengalami patah tulang kaki sebelah kanan. Sementara 17 penumpang yang ada di bak pikap mengalami luka ringan.

Salah satunya Fransiska Teresia Kero (24) ibu hamil yang merasakan sakit di perut dan luka robek pada dahi.

“Akibat kecelakaan, pengemudi dan beberapa penumpang mengalami luka-luka. Selanjutnya dilarikan ke Puskesmas SP 7 Tanah Miring guna mendapatkan perawatan medis. Untuk pengemudi dirujuk ke RSUD Merauke,” ujarnya dikutip dari Humas Polri, Senin (18/4/2022).

Kapolsek memastikan tak ada korban jiwa dalam peristiwa laka tunggal tersebut,

“Kerugian material diperkirakan Rp20 juta,” katanya.

Editor : Donald Karouw

Sumber: [1]

Related Posts