Home News Dispar Biak sebut kunjungan wisatawan nusantara diprediksi meningkat

Dispar Biak sebut kunjungan wisatawan nusantara diprediksi meningkat

by Papuaku
Dispar Biak sebut kunjungan wisatawan nusantara diprediksi meningkat


Biak (PAPUANESIA.ID) – Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Biak Numfor, Papua menyebut jumlah kunjungan wisatawan nusantara ke wilayah setempat diprediksi meningkat 10 hingga 20 persen selama ajang kegiatan semarak Kemerdekaan RI yang digelar pemerintah daerah selama Agustus 2022.

“Kunjungan wisatawan nusantara ke Biak ada kenaikan berkisar 50-100 orang pada Agustus 2022 yang berdampak juga dengan meningkatnya tingkat hunian kamar hotel di Biak selama ajang  semarak Kemerdekaan RI 17 Agustus 2022 yang diselenggarakan Pemda,” kata Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Biak Numfor Onny Dangeubun di Biak, Rabu.

Menurut Onny, peningkatan hunian kamar hotel di Biak sejak adanya kegiatan semarak kemerdekaan dimulai 1 Agustus 2022  seperti atraksi budaya khas “Biak Apen Byaren”, rekor MURI 6.400 penabuh Tifa, makan ikan gratis, mancing hingga foto bawah laut.

“Angka pastinya peningkatan hunian kamar hotel masih didata, kisaran peningkatan 10-20 persen selama Agustus,” ujarnya.

Dia menjelaskan pihaknya berharap dampak peningkatan hunian kamar hotel akan berdampak juga ke retribusi daerah dan pajak hotel.

“Kami berharap situasi pandemi COVID-19 segera berakhir sehingga bisa menormalkan sektor pariwisata daerah Kabupaten Biak Numfor,” katanya lagi.

Dia menambahkan semarak kemerdekaan RI dengan berbagai lomba dan atraksi budaya daerah bisa menambah daya tarik kunjungan wisatawan ke Biak.

Sekadar diketahui, berdasarkan data kapasitas keseluruhan kamar hotel di Biak mencapai 350-an kamar hotel untuk melayani kebutuhan wisatawan mancanegara dan nusantara.

Sumber: [1]

Related Posts