TIMIKA | Dewan pimpinan Pemuda Saireri Kabupaten Mimika menggelar musyawarah daerah (Musda) ke I di salah satu hotel Jalan Cenderawasih, Kamis (17/3/2022).
Asisten I Sekretariat Daerah, Julianus Sasarari mengapresiasi terbentuknya suatu wadah bagi para pemuda dari wilayah adat Saireri di Kabupaten Mimika.
Dengan adanya organisasi ini tentu menambah warna bagi organisasi kepemudaan di Kabupaten Mimika.
Pemerintah berharap agar organisasi ini dapat terus berkembang dengan meningkatkan peran dalam lingkungan bermasyarakat, selain itu pemerintah juga berharap agar melalui organisasi pemuda Saireri Papua di Kabupaten Mimika kemudian sebagai agen perubahan, dan menjadi mitra kerja pemerintah Kabupaten Mimika dalam menjalankan pembangunan daerah ke arah yang lebih baik.
Lanjutnya, pelaksanaan Musda I ini merupakan momentum yang sangat tepat dan bermanfaat bagi seluruh anggota Pemuda Saireri Papua Kabupaten Mimika dalam rangka menyamakan persepsi dan langkah organisasi di masa yang akan datang.
“Saya berharap juga semoga Musda ini dapat berjalan dengan tertib, aman, lancar dan dalam nuansa persaudaraan untuk bersama-sama menentukan pemimpin yang akan membawa organisasi ini menjadi berkembang. Kepada semua pihak saya berharap untuk dapat mengikuti dan berpartisipasi aktif dalam memberikan saran dan usul atas keberlangsungan organisasi ini,” kata Sasarari membaca sambutan Bupati Eltinus Omaleng.
Ia juga berpesan agar siapapun yang nantinya terpilih sebagai pemimpin DPD Pemuda Saireri Papua Kabupaten Mimika dapat menjadi motor penggerak bagi kemajuan organisasi dan memotivasi pemberdayaan anggota dalam meningkatkan kehidupan warga dari berbagai bidang baik agama, sosial, pendidikan dan lain sebagainya.
“Saya mengajak kepada kita semua yang hadir disini untuk tetap menjaga silaturahmi dan keharmonisan kepada semua organisasi yang ada di Kabupaten Mimika mari kita jaga rasa kekeluargaan diantara kita,” pesannya.
Sekjen DPP Pemuda Saireri Papua, Nicolas Laurens Nelson Imbiri menjelaskan Saireri adalah wilayah yang didalamnya ada gabungan kabupaten-kabupaten.
“Melalui pemuda Saireri, kita bicara mengenai tanah kita juga masa depan kita,” katanya.
Musda dengan tema Solidaritas Pemuda Saireri wujudkan Mimika cerdas, aman, damai dan sejahtera.
Mewakili DPP, Ia berharap agar dalam perjalanan persidangan Musda I ini peserta datang dengan pemikiran logis dan kritis yang diberikan untuk menghasilkan program yang baik.
Program yang dihasilkan tentu untuk meningkatkan kualitas Pemuda Saireri di Mimika untuk mewujudkan atau membantu kerja pemerintah dalam mensejahterakan warga di Mimika.
“Kita harus bisa menjadi agen perubahan di keluarga, kelompok usia maupun warga umum,” katanya.
Sekretaris Umum KNPI Mimika, Suraya Madubun mengatakan Pemuda Saireri diharapkan bisa menjadi salah satu dari solusi yang diberikan kepada pemuda untuk menjadi garda terdepan menjawab masalah-masalah yang ada.
Pemuda Saireri juga bisa merangkul memberikan solusi tenaga maupun pikiran untuk menjadi penguat dan pemersatu pemuda di Indonesia dan khususnya Mimika.
“Pemuda Saireri di Mimika berpotensi baik kuantitas dan kualitas. Kami harap Musda ini bisa menghasilkan pokok pikiran yang akan menjadi pijakan untuk kedepannya,” katanya.
Ia juga berpesan kepada Pemuda Saireri untuk segera menyelesaikan administrasi di Kesbangpol dan KNPI sebagai OKP dibawah naungan KNPI.
Artikel ini telah tayang di Papuanesia.id
Artike :DPD Pemuda Saireri Mimika Gelar Musyawarah Daerah I Tahun 2022
Sumber: [1]