Kamis, 18 Juni 2020 | 18:31 WIB
JAKARTA, KOMPAS.TV – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir belakangan ini sering mengganti sejumlah petinggi di perusahaan BUMN.
Setiap kali melakukan perombakan, Erick Thohir mengaku kerap berkonsultasi dengan kementerian terkait.
Hal tersebut guna menentukan serta memilih jajaran direksi yang tepat di perusahaan pelat merah.
Baca Juga: Erick Thohir Pangkas Direksi Pertamina, Stafsus Menteri BUMN: Agar Kinerja Lebih Lincah
Erick mencontohkan, dalam memilih direksi BUMN Karya, dia harus berkonsultasi dengan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono.
“Kita melibatkan menteri terkait (dalam pemilihan direksi BUMN), karena tidak mungkin (direksi) BUMN Karya tidak punya hubungan baik dengan Menteri PUPR,” ujar Erick dalam acara Ngopi Yuk, Kamis (18/6/2020), dikutip dari Kompas.com.
Selanjutnya, dalam pemilihan direksi BUMN, Erick Thohir juga mendengar masukan dari pihak swasta.
Editor : fadhilah
Halaman Selanjutnya :