Home News Gempa bumi dengan magnitudo 5,2 terjadi di Teluk Bintuni

Gempa bumi dengan magnitudo 5,2 terjadi di Teluk Bintuni

by Papuaku
Gempa bumi dengan magnitudo 5,2 terjadi di Teluk Bintuni


Jakarta (PAPUANESIA.ID) – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan bahwa gempa bumi dengan magnitudo 5,2 terjadi di wilayah Kabupaten Teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat, pada Sabtu pukul 11.26 WIB.

Gempa bumi itu pusatnya berada di darat pada kedalaman 10 kilometer di koordinat 1,93 derajat Lintang Selatan dan 133,32 derajat Bujur Timur, sekitar dua kilometer barat daya Teluk Bintuni.

Menurut BMKG, getaran akibat gempa bumi itu dirasakan pada skala III sampai IV MMI di Teluk Bintuni.

Pada skala III MMI, getaran dirasakan nyata di dalam rumah, terasa seakan-akan ada truk berlalu, dan pada skala IV MMI getaran pada siang hari dirasakan oleh orang banyak di dalam rumah dan beberapa orang di luar rumah serta bisa menyebabkan gerabah pecah dan jendela/pintu berderik.

BMKG mengimbau warga mewaspadai kemungkinan terjadi gempa bumi susulan.
 

Sumber: [1]

Related Posts