WAMENA, Papuanesia.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jayawijaya, Provinsi Papua menata gua mistis, air terjun, perkebunan markisa dan perkebunan kopi yang terdapat di Distrik Bpiri. Penataan tersebut sebagai bagian dari pengembangan desa wisata dan desa digital pada 2022.
Kepala Bidang Pengendalian dan Evaluasi pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Jayawijaya Rabindra Patasik mengatakan, sudah dilakukan survei potensi wisata yang terletak di Kampung Walakma tersebut.
“Diharapkan Desa Walakma menjadi percontohan untuk pengembangan desa digital dan desa wisata,” kata Rabindra di Wamena, Sabtu (2/4/2022).
Dia menuturkan, pengembangan desa wisata dan desa digital ini melibatkan beberapa organisasi perangkat daerah, seperti dinas komunikasi dan informatika serta dinas kebudayaan dan pariwisata.
“Kominfo sudah programkan untuk tingkatkan kapasitas jaringan internet di sana, dinas pariwisata mengintervensi dengan membuat pondok-pondok wisata dan dari dinas pekerjaan umum intervensi akses jalan,” tuturnya.
Editor : Kurnia Illahi
Sumber: [1]