JAYAPURA, Papuanesia.id – Salah satu maestro musik Indonesia Erwin Gutawa Orkestra bersama 200 seniman Papua siap mengguncang Bumi Cenderawasih. Konser Simponi Tanah Papua ini akan digelar di Istora Papua Bangkit, Sabtu (27/8/2022) mendatang.
Acara ini sekaligus menjadi sejarah bagi seniman muda di Papua karena untuk pertama kali akan diiringi dengan orkestra besar.
Menurut Erwin, konser kali ini sangat berbeda dengan yang dia pernah tampilkan di luar Papua. Sebab konsernya melibatkan 80 persen seniman lokal dan menggunakan alat musik tradisional Papua.
“Sejarah bagi saya tampil di daerah terjauh yakni Papua dan membawakan 50 lagu daerah asli Papua dari berbagai genre yang harus di aransemen. Sekaligus juga melibatkan hampir 200 seniman Papua dan menginstrumenkan dengan alat musik tradisional seperti Tifa dan tarian Yosim Pancar,” ujar Erwin, Jumat (26/8/2022).
Ketua Penyelenggaraan sekaligus CEO Adhi Trengginas 90 Rafaeisal Fasih Fakhiri membenarkan mengatakan, konser ini menampilkan orkestra yang dipimpin Erwin Gutawa dan melibatkan seniman Papua dari berbagai genre.
Editor : Donald Karouw
Sumber: [1]