376
JAMBI, Papuanesia.id – Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman akan meningkatkan kesejahteraan Bintara Pembina Desa (Babinsa). Jenderal Dudung menilai, Babinsa garda terdepan dalam menghadapi permasalahan warga.
Dia menuturkan, salah satu upayanya menyejahterakan Babinsa dengan menambah kelengkapan seragam, antara lain memberikan empat set baju lapangan.
“Saya segera mengusulkan peningkatan kesejahteraan para Babinsa di seluruh Indonesia agar mereka bisa menjadi garda terdepan yang tangguh di masa mendatang,” ujar Dudung di hadapan 900 Babinsa se-Provinsi Jambi di Jambi, Senin (18/7/2022).
Editor : Kurnia Illahi
Sumber: [1]