Papuanesia.id –
JAYAPURA-Penjabat Sekda Kota Jayapura Robby Kepas Awi, SE.,MM.,mengungkapkan bahwa Kota Jayapura adalah kota menuju smart city, sehingga dibutuhkan pelayanan dan inovasi secara cepat mudah dan dapat diakses dimana saja.
Untuk itu, Disdukcapil Kota Jayapura dalam memberikan pelayanan dilakukan dengan cepat dan mudah melalui aplikasi yang ada di HP Android yakni Pacedukcapil, sehingga warga tidak perlu repot lagi datang ke kantor dukcapil.
Untuk itu, melalui sosialisasi yang pesertanya dari TP PKK Kota Jayapura, GOW Kota Jayapura dan DWP Kota Jayapura, diharapkan bisa menjadi perpanjangan tangan Disdukcapil Kota Jayapura dalam memberikan sosialisasi dan pemahaman kepada warga terkait layanan Pacedukcapil.
“Pelayanan di Dinas Dukcapil Kota Jayapura sudah dilakukan secara online melalui aplikasi Pacedukcapil diharapkan warga juga bisa memanfaatkannya secara maksimal karena sekarang sudah era digitalisasi.”ungkapnya saat membuka kegiatan sosialisasi tata cara pengurusan dokumen kependudukan dan pencatatan sipil melalui Pacedukcapil di aula Sian Soor, Kantor Wali Kota Jayapura, Kamis (11/8)kemarin
“Oleh karena itu, diharapkan bagi peserta jika telah memahami dan mengerti terkait pelayanan melalui aplikasi pacedukcapil bisa menjadi perpanjangan tangan kami dalam memberikan informasi dan pemahaman kepada warga supaya bisa memanfaatkan aplikasi ini,” lanjutnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Dukcapil Kota Jayapura Raymond menambahkan, untuk memberikan kemudahan dan layanan kepada warga dalam pengurusan administrasi kependudukan dan pencatatan Sipil, maka Dukcapil Kota Jayapura telah memiliki aplikasi pacedukcapil yang dapat dimanfaatkan warga. Karena ini sebagai dukungan Dukcapil dalam rangka menuju Kota cerdas, maka semua pelayanan di pemerintah Kota juga diusahakan mulai mengarah ke smart city.
“Kami juga berharap bagi warga yang sudah memiliki HP Android untuk bisa memanfaatkan layanan ini jangan hanya HP Android digunakan untuk bermain saja, namun ada manfaat penting lainnya yang harus bisa manfaatkan dalam memiliki hp android,”jelasnya. (dil/tri)
Continue Reading
Sumber: [1]