Home News Lewat Dana Desa, Presiden Jokowi Bisa Wujudkan Desa Berdaulat di Papua

Lewat Dana Desa, Presiden Jokowi Bisa Wujudkan Desa Berdaulat di Papua

by Papuaku
Lewat Dana Desa, Presiden Jokowi Bisa Wujudkan Desa Berdaulat di Papua

PAPUA, Papuanesia.id – Presiden Joko Widodo (Jokowi) diyakini mampu mewujudkan desa berdaulat. Hal tersebut direalisasikan melalui program dana desa.

Akademisi Universitas Papua, Yusuf W Sawaki mengatakan, kesejahteraan desa sangat diperhatikan oleh Presiden Jokowi sejak kepemimpinan periode pertama.

“Terbukti dengan adanya anggaran besar yang diluncurkan pemerintah pusat ke desa setiap tahunnya. Jumlah anggaran yang masuk ke desa-desa itu cukup besar Itu bisa membuat desa berdaulat,” kata dia, Kamis (10/11/2022).

Presiden Jokowi sejak 2015 hingga 2022 telah merealisasikan anggaran dana desa sebesar Rp 468 triliun.

Besarnya anggaran tersebut mendorong kemajuan di sejumlah sektor, seperti pendidikan, kesehatan, dan masih banyak yang lainnya.

Dia menambahkan, dana desa ini telah mendorong kemajuan di desa-desa seluruh Indonesia. Salah satunya meningkatnya pembangunan di desa.

“Banyak hal yang positif dan berhasil dari lahirnya dana desa. Ada aliran dana yang begitu besar yang bisa masuk hingga ke desa-desa untuk membantu pembangunan di desa,” katanya.

Menurut dia, setiap wilayah memanfaatkan anggaran dana desa untuk berbagai kebutuhan. Mulai dari pembangunan rumah warga miskin hingga menjalankan roda ekonomi warga.

“Dana desa dimanfaatkan sesuai kebutuhan masing-masing desa. Ada dana desa untuk membangun rumah rakyat, membangun jalan dan infrastruktur lain,” katanya.

“Selain pembangunan fisik, program itu juga mendorong ekonomi rakyat” kata dia.

Editor : Nur Ichsan Yuniarto

Sumber: [1]

Related Posts