Home Jayapura Lima Pegawai Kejari Naik Pangkat, Dua Diantaranya Perempuan Papua – Papuanesia.id

Lima Pegawai Kejari Naik Pangkat, Dua Diantaranya Perempuan Papua – Papuanesia.id

by Papuaku
Lima Pegawai Kejari Naik Pangkat, Dua Diantaranya Perempuan Papua - Cepos Online

Papuanesia.id –

 

Penyamatan pangkat oleh Kepala Kejaksaan Negeri Jayapura L Alexander Sinuraya, SH,MH, Senin (27/6). (Elfira/Cepos)

 

JAYAPURA – Lima pegawai di Kejaksaan Negeri Jayapura naik pangkat, dua diantaranya adalah asli Papua.

Lima pegawai Kejaksaan Negeri Jayapura yang naik pangkat pada periode April yakni dua orang jaksa dari pangkat III B menjadi III C atau Ajung Jaksa menjadi Jaksa Pratama, sedangkan tiga orang lainnya adalah staf dari pangkat III A menjadi III B

 

Kepala Kejaksaan Negeri Jayapura L Alexander Sinuraya, SH,MH menyampaikan, untuk periode kenaikan pangkat di Kejaksaan Negeri yakni April dan Oktober. Dimana setiap tahun terjadi dua periode kenaikan pangkat.

 

“Dari lima orang yang naik pangkat, dua diantaranya adalah Putri Papua satu Jaksa satu staf,” kata Alex kepada Cenderawasih Pos, usai memimpin apel kenaikan pangkat di Kantor Kejaksaan Negeri Jayapura, Senin (27/8) kemarin.

 

Dirinya berharap, pangkat yang telah disematkan bisa dipertahankan dan semakin tinggi pangkat semakin berat tanggung jawabnya. “Dengan pangkat yang baru, diharapkan mereka lebih bersemangat. Sehingga pangkat ini juga menjadi jalan untuk kenaikan pangkat selanjutnya,” ungkapnya.

 

Dikatakan Alex, pangkat adalah pemberian negara atas pencapaian sebuah syarat syarat sehingga yang bersangkutan naik pangkat. Dianggap mampu, cakap dan terpenuhi syarat syaratnya maka diberikanlah kenaikan pangkatnya. “Dengan kenaikan pangkat dan kita adakan penyamatan kenaikan pengkat, menjadi motivasi bagi seluruh pegawai untuk meningkatkan kinerja kedepannya,” harapnya.

 

Dengan kenaikan pangkat tersebut, dia berharap kinerja dan pelayanan Kejaksaan Negeri Jayapura di wilayah kerjanya yakni di Kabupaten Jayapura, Sarmi, Keerom, Mamberamo Raya dan Kota Jayapura semakin baik kedepan. Dengan jumlah pegawai saat ini sebanyak 69 orang.

Sementara itu, James Teteleta Kepala Sub Bagian Pembinaan Kejaksaan Negeri Jayapura berharap dengan kenaikan pangkat maka pegawai yang bersangkutan lebih meningkatkan semangat dalam bekerja.

 

“Tingkatkan semangat dalam bekerja, disiplin dan menjadi contoh bagi teman temannya yang lain agar mereka juga bisa naik pangkat,” pungkasnya. (fia/cr-268)

Continue Reading

Sumber: [1]

Related Posts