Home News Pengerahan TNI-Polri untuk Persiapan “New Normal” Dilakukan di Empat Provinsi

Pengerahan TNI-Polri untuk Persiapan “New Normal” Dilakukan di Empat Provinsi

by Papua Damai
Pengerahan TNI-Polri untuk Persiapan “New Normal” Dilakukan di Empat Provinsi

Presiden Joko Widodo meninjau proses distribusi sembako tahap ketiga bagi masyarakat kurang mampu dan terdampak COVID-19 di kawasan Johar Baru, Jakarta Pusat, Senin (18/5/2020). Dalam blusukan ini, Presiden Jokowi ingin mengecek langsung penyaluran sembako pada masyarakat setempat.ANTARA FOTO/SIGID KURNIAWANPresiden Joko Widodo meninjau proses distribusi sembako tahap ketiga bagi masyarakat kurang mampu dan terdampak COVID-19 di kawasan Johar Baru, Jakarta Pusat, Senin (18/5/2020). Dalam blusukan ini, Presiden Jokowi ingin mengecek langsung penyaluran sembako pada masyarakat setempat.

JAKARTA, KOMPAS.comPresiden Joko Widodo mengatakan, pengerahan pasukan TNI-Polri untuk persiapan tatanan kehidupan baru atau new normal akan dilakukan di empat provinsi dan 25 kabupaten/kota.

“Akan digelar di empat provinsi dan 25 kabupaten/kota mulai hari ini,” kata Jokowi seusai meninjau kesiapan new normal di Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta Pusat, Selasa (26/5/2020) pagi.

Baca juga: Jokowi Tinjau Kesiapan Prosedur New Normal di Stasiun MRT

Jokowi berharap kehadiran personel TNI-Polri di ruang publik membuat masyarakat lebih tertib dan taat dalam mengikuti protokol kesehatan untuk mencegah penularan virus corona Covid-19.

“Lebih mendisiplinkan masyarakat agar mengikuti protokol kesehatan sesuai PSBB,” ujar Jokowi.

Sementara, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menyebut empat provinsi tersebut, yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, Sumatera Barat dan Gorontalo.

Sampai Senin kemarin, DKI Jakarta memang menjadi provinsi dengan kasus Covid-19 paling tinggi, yakni 6.709 kasus. Sementara di Jawa Barat ada 2.113 kasus.

Sementara jumlah kasus di Sumatera Barat 478 dan Gorontalo 58.

Baca juga: Jokowi Kerahkan Personel TNI-Polri agar Masyarakat Disiplin Selama PSBB

Namun, Hadi Tjahjanto tak merinci lebih jauh 25 kabupaten/kota yang dimaksud. Ia hanya menyebut salah satunya, yakni di Bekasi, Jawa Barat.

Hadi menyebut anggota yang dikerahkan untuk gelar pasukan ini adalah 340.000.

“Karena kita harus mengamankan di 1.800 objek,” kata dia.



Read More

Related Posts