Home News Prajurit Marinir yang Kritis Diserang Kelompok Separatis Meninggal Dunia – Papuanesia.id

Prajurit Marinir yang Kritis Diserang Kelompok Separatis Meninggal Dunia – Papuanesia.id

by Papuaku
Prajurit Marinir yang Kritis Diserang Kelompok Separatis Meninggal Dunia - seputarpapua.com

TIMIKA | Pratu Mar Wilson Anderson Here, prajurit TNI dari Korps Marinir yang menjadi korban penyerangan oleh kelompok separatis Papua di Distrik Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua, menghembuskan napas terakhir pada Minggu dini hari (27/3/2022).

Almarhum dilaporkan mengalami luka hingga kritis akibat terkena tembak pada bagian perut sebelah kiri dan kepala belakang sebelah kiri, dalam penyerangan yang dilancarkan kelompok separatis Papua ke Pos Marinir Satgas Mupe Yon Mar III di Quari bawah, Distrik Kenyam.

Komandan Kodim (Dandim) 1715/Yahukimo, Letkol Inf Johanis Victorianus Tethool mengatakan Pratu Wilson menghembuskan napas terakhir sekitar pukul 02.05 WIT.

“Korban sempat kritis karena luka berat dibagian perut sebelah kiri, kepala sebelah kiri bagian belakang, luka lecet kaki sebelah kiri,” kata Dandim yang dikonfimasi via telepon, Minggu pagi.

Seorang prajurit lainnya, Letda Mar Muhammad Ikbal yang merupakan Komandan Peleton (Danton) Satgas Mupe Yon Mar III, meninggal dunia akibat luka tembak pada lengan kanan sebelah atas dalam penyerangan oleh kelompok separatis, pada Sabtu sore, 26 Maret 2022.

Proses evakuasi terhadap para korban dilakukan pagi tadi menggunakan helikopter milik TNI yang berangkat dari Timika menuju Kenyam.

Dandim juga menyampaikan, pagi tadi sekitar pukul 06.00 WIT sempat terdengar tiga kali suara tembakan dari arah Nonggolait. Diduga tembakan tersebut untuk menganggu proses evakuasi para korban yang sedang dilakukan.

Penyerangan kelompok separatis ke Pos Marinir Satgas Mupe Yon III di Quari bawah, Distrik Kenyam, menyebabkan 10 prajurit TNI menjadi korban.

Letda Mar Muhammad Ikbal mengalami luka tembak pada lengan kanan dan meninggal dunia Sabtu kemarin. Pratu Mar Wilson Anderson Here mengalami luka pada perut dan kepala hingga menyebabkan kritis dan menghembuskan napas terakhir Minggu dini hari.

Selanjutnya Serda Mar Bayu Pratama mengalami luka pada lengan kiri, Serda Mar Rendi Febriansah mengalami luka pada bagian paha dan perut. Serda Mar Ebit Erisman Sikubu mengalami luka lecet pada kedua lengan tangan, Pratu Mar Rahmat Sulaiman mengalami luka pada bagian kepala.

Pratu Mar Dicky Sugara mengalami luka pada kaki sebelah kiri, Pratu Mar Adik Saputra mengalami luka pada bagian punggung. Prada Mar La Harmin mengalami luka lecet pada lengan sebelah kiri dan paha kiri, serta Prada Mar Alif Dwi Putra Nugraha mengalami luka pada kaki sebelah kanan.

Milisi Papua merdeka di bawah pimpinan Egianus Kogoya mengklaim bertangggung-jawab atas serangan tersebut.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Papuanesia.id. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

News
Prajurit Marinir yang Kritis Diserang Kelompok Separatis Meninggal Dunia

Sumber: [1]

Related Posts