JAYAPURA, Papuanesia.id – Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa mengomentari pernyataan Anggota Komisi I DPR RI, Effendi Simbolon. Effendi menyebut TNI layaknya organisasi warga (ormas).
Dia mengaku bertanggung jawab dengan kondisi moril prajurit TNI di Kodam XVII/Cenderawasih. Dirinya memastikan jajarannya loyal kepada Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa.
“Saya sampaikan kepada prajurit saya, terkait adanya komentar bahwa Prajurit TNI adalah gerombolan ormas. Bahwasannya prajurit Kodam XVII/Cenderawasih, punya satu komando, yaitu azas komando dalam operasi penggunaan kekuatan kita loyal pada bapak Panglima TNI,” kata Saleh usai membuka liga santri, Selasa (13/9/2022).
Saleh menuturkan, prajurit TNI juga bersikap setia kepada Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) Jenderal Dudung Abdurachman. Dia menilai hal itu bukan suatu masalah.
“Moril pasukan tetap terjaga, soliditas kuat, kita punya kekuatan yang kuat, apalagi Prajurit Kodam XVII/Cenderawasih ini dalam tugas sehari-hari melaksanakan kedua tugas ini, yaitu penggunaan kekuatan dan pembinaan kekuatan,” jelasnya.
Ditegaskan Saleh, azas kesatuan komando sangat dipentingkan. Sebab itu, ia selaku Pangdam XVII/Cenderawasih bertanggungjawab terhadap soliditas prajurit-Prajurit yang ada di bawah komandonya.
Editor : Rizky Agustian
Sumber: [1]