Home Lintas Papua Sekda: Sudah Ada Dana BOS, Tidak Boleh Ada Pungutan Lagi – Papuanesia.id

Sekda: Sudah Ada Dana BOS, Tidak Boleh Ada Pungutan Lagi – Papuanesia.id

by Papuaku
Sekda: Sudah Ada Dana BOS, Tidak Boleh Ada Pungutan Lagi - Cepos Online

Papuanesia.id –

WAMENA—Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jayawijaya meminta kepada sekolah -sekolah yang ada, khususnya Sekolah Dasar (SD) agar tidak boleh lagi ada pungutan yang dilakukan karena sudah ada Bantuan Operasional Sekolah (BOS) untuk mengakomodir keperluan sekolah. “Sudah ada dana BOS, tidak boleh ada lagi pungutan, teruma siswa yang tamat di sekolah dasar,”tegas Sekda Kabupaten Jayawijaya, Thony M Mayor, SPd, MM.
Diungkapkan, warga tahu bahwa pendidikan dasar itu ada dana BOS yang sudah mengakomodir semua. Kalau ada temuan di luar ketentuan itu, bisa lapor kepada pemerintah atau kepada pihak berwajib.“Kalau ada pungutan dan itu berdasarkan rapat dengan komite sekolah sebagai keputusan bersama, tidak masalah, tapi kalau tidak ada musyawarah dengan orang tua murid, atau komite sekolah, jangan ada pungutan,”bebernya.
Sebelumnya beredar kabar jika salah satu oknum guru yang mengajar di SD Negeri Wollo Kabupaten Jayawijaya melakukan Pungutan Liar (Pungli) kepada semua siswa yang tamat dari SD tersebut.
Salah satu orang tua siswa yang anaknya baru saja lulus tahun ajaran 2021/2022 menjelaskan, Pungli yang sama pernah terjadi pada tahun sebelumnya.
Pungli liar yang dilakukan oleh oknum guru tersebut bukan hanya pada satu siswa saja, melainkan semua siswa yang lulus pada tahun ajaran 2021/2022. Dengan kejadian itu, orang tua murid meminta kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Jayawijaya agar segera menindaklanjuti persoalan tersebut.(jo/tho)

 

Continue Reading

Sumber: [1]

Related Posts