JAKARTA, Papuanesia.id – Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa memutasi 113 perwira tinggi (pati) dan perwira menengah (pamen) di tiga matra. Satu di antaranya pergantian posisi Pangdam XVII Cenderawasih dari Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa kepada Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa.
“Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa, jabatan lama Kas Kogabwilhan II, dimutasi jabatan baru Pangdam XVII/Cenderawasih,” bunyi Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/700/VII/2022 dikutip Rabu (3/8/2022).
Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa lahir di Ternate, Maluku Utara pada 14 Maret 1969. Dia merupakan perwira tinggi TNI AD yang berpengalaman dalam Infanteri Kopassus.
Jenderal TNI AD bintang dua yang dikenal ramah ini punya jejak rekam karier cemerlang di militer. Dia pernah menjadi Wakil Asisten Operasi Komandan Jenderal Kopassus, lalu memegang tongkat komando Komandan Grup 1 Kopassus Eka Wastu Baladhika dan Pamen Ahli Kopassus Bidang Pendidikan dan Latihan.
Mayjen M Saleh Mustafa merupakan lulusan Akmil 1991. Jabatan terakhirnya Kepala Staf Komando Operasi Gabungan Wilayah II.
Pada Oktober 2016, dia merilis buku karyanya berjudul ‘Menuai Damai di Tanah Poso’. Buku ini menceritakan potensi adat istiadat serta kearifan budaya lokal yang dapat digali menjadi suatu potensi wisata.
Editor : Donald Karouw
Sumber: [1]