Selama 10 hari menghilang, ia ternyata berada di…
Dream – Polisi menemukan keberadaan Syifa Aafiyah (18), gadis cantik asal Bandung. Sepekan lebih menghilang, Syifa ditemukan di sebuah kontrakan Kabupaten Garut.
” Iya sudah ditemukan,” ujar Kepala Bidang Humas Polda Jabar, Kombes Pol S Erlangga, Jumat 12 Juni 2020.
Syifa memiliki masalah dengan keluarga sehingga nekat kabur. Ia memiliki masalah dengan ibunya, Rosita. Namun apa masalahnya tidak diketahui.
” Lebih tepatnya (masalah) dengan ibunya,” kata Erlangga.
Hingga kini Syifa Aafiyah masih diperiksa polisi. Penyidik melakukan pendalaman dengan unit perlindungan anak di Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (P3AKB) Jawa Barat.
1 dari 5 halaman
Sudah Merencanakan
” Untuk dilakukan assesment terhadap korban dan recovery kesehatannya” imbuh Erlangga.
Saat assement nanti akan dilakukan penjembatani masalah antara Syifa dan keluarganya. Erlangga menambahkan Syifa Aafiyah sudah merencanakan untuk pergi dari rumah.
Hal itu dikuatkan dengan cara Syifa Aafiyah meninggalkan rumah, memanfaatkan ibunda yang tengah pergi ke luar rumah.
” Jadi saat ibunya pergi belanja, dia pergi gunakan motor” .
(Sumber: Ayojakarta.com)
2 dari 5 halaman
Awal Mulai Minggat
Dream – Remaja berusia 18 tahun Syifa Aafiyah dikabarkan hilang oleh pihak keluarganya. Kabar gadis cantik berusia 18 tahun yang menghilang tanpa jejak ini ramai di media sosial.
” Syifa Aafiyah (18 tahun) dilaporkan teh @munares16 meninggalkan rumah sejak Rabu (3 Juni 2020). Info dari keluarga, Syifa pergi ke Cikalong Wetan arah Purwakarta menggunakan sepeda motor Honda Scoopy,” tulis akun @sekitarbandung, Selasa 9 Juni 2020.
” Bagi warganet yang mengetahui atau pernah melihat Syifa bisa hub. ibunya di 0813-1221-3779 atau 0896-2177-0053 atau DM instagram bibinya teh @munares16″ .
Diketahui, Syifa pergi dari rumah di Jalan Cinangka, Kecamatan Ujungberung, Kota Bandung, Rabu 3 Juni lalu sekitar pukul 10.00 WIB.
3 dari 5 halaman
Mulai Merasa Was-was
” Sejak itu, dia enggak pulang-pulang, nggak ada kabar lagi sampai sekarang,” ungkap Rosita, ibu dari Syifa dikutip dari Radarbandung.id, Rabu 10 Juni 2020.
© Instagram @sekitarbandungcom
Tapi di hari itu, Syifa tidak kunjung pulang. Rosita yang mulai merasa was-was sempat menelepon Syifa, tapi ponselnya tidak aktif.
Teman-teman juga Syifa berusaha dihubungi, namun tak satupun yang mengetahui keberadaannya. Pencarian pun masih nihil hingga saat ini.
4 dari 5 halaman
Jarang Keluar Rumah
Sepengetahuan Rosita, Syifa tidak punya masalah di luar rumah. Syifa anak yang baik dan jarang keluar rumah. Kabar hilangnya Syifa sudah dilaporkan pihak keluarga ke Kepolisian.
Sang bunda berharap putrinya dapat segera pulang. Syifa mempunyai ciri-ciri tinggi badan sekitar 155 cm dengan rambutnya yang ikal panjang berwarna hitam kemerahan.
“ Cepat pulang nak, jangan takut dimarahin, ibu sudah mencari” .
5 dari 5 halaman
Pencarian Polisi
© Instagram @sekitarbandungcom
Polisi turut mencari keberadaan gadis cantik itu yang hilang sejak sepekan lalu. Dalam proses pencarian, pihaknya berkoordinasi dengan polsek di mana Syifa tinggal. tapi hingga kini keberadaan remaja yang pernah ikut audisi Girl Band di televisi itu belum diketahui.
(Sumber: Radarbandung.id)