Home News Vaksin Corona Tersedia Akhir Tahun, Tiga Kelompok Rentan Diprioritaskan

Vaksin Corona Tersedia Akhir Tahun, Tiga Kelompok Rentan Diprioritaskan

by Papua Damai
Vaksin Corona Tersedia Akhir Tahun, Tiga Kelompok Rentan Diprioritaskan

Jakarta

Diperkirakan 2 miliar dosis vaksin virus Corona COVID-19 akan tersedia pada akhir tahun. Tiga kelompok rentan akan mendapat prioritas.

Ketiganya adalah:

  • Pekerja dengan keterpaparan tinggi seperti tenaga medis dan polisi
  • Kelompok rentan seperti lansia dan pengidap diabetes
  • Kelompok yang tinggal di lingkungan dengan risiko penularan tinggi.

“Anda harus memulai dengan yang paling rentan dan secara progresif memvaksin lebih banyak orang,” kata ilmuwan organisasi kesehatan dunia (WHO), Soumya Swaminathan, dikutip dari Medicalexpress.

Swaminathan memperkirakan saat ini ada lebih dari 200 kandidat vaksin virus Corona yang tengah dikembangkan. Termasuk di antaranya, 10 kandidat yang tengah diuji coba pada manusia.

Ilmuwan juga telah menganalisis 40 ribu sekuens virus Corona. Mutasi virus ini diyakini lebih sedikit dibanding influenza dan belum bermutasi di area yang mengubah tingkat keparahan penyakit maupun respons imunitas.

Simak Video “Eijkman Identifikasi Tipe Virus untuk Vaksin Corona di Indonesia

[Gambas:Video 20detik]

(up/up)

Read More

Related Posts